Bisnis Online Shop adalah sebuah kegiatan untuk menjual produk baik barang ataupun jasa dari pihak produsen terhadap pihak konsumen yang dilakukan secara online. Bisnis online shop belakangan ini menjadi banyak diminati khususnya oleh kalangan mahasiswa.
Bisnis online shop menjadi peluang bagi generasi muda untuk memanfaatkan kemampuan yang dimilikinya agar dapat menghasilkan keuntungan. Bisnis online shop digemari kalangan mahasiswa karena waktu kuliah seorang mahasiswa itu bersifat fleksibel. Artinya mahasiswa sudah dapat mengatur waktu untuk segala kegiatan yang dimiliki
Tidak hanya itu, bisnis online shop dapat meninjau target secara lebih luas. Mahasiswa dapat memanfaatkan sosial media sebagai media untuk melakukan promosi terhadap produk yang dimilikinya.
Jenis Bisnis Online Shop di Kalangan Mahasiswa
Bisnis meliputi barmacam-macam bidang baik itu barang ataupun jasa. Tetapi untuk mahasiswa memulai bisnis online shop biasanya dimulai dari menjualkan produk-produk yang kecil. Maksudnya adalah, barang yang akan dipasarkan dapat diterima targetnya. Target utama dalam bisnis online shop yang dikeola oleh seorang mahasiwa adalah teman serta mahasiswa yang ada dalam unversitas dimana dia kuliah.
Melihat target yang mayoritas adalah mahasiswa. Maka untuk memulai bisnis online shop harus memahami trend saat ini, kebutuhan para mahasiswa serta kemampuan daya beli mahasiswa.
Hal tersebut digunakan agar produk yang akan dijual sesuai dengan keinginan target yang telah ditetapkan. Oleh karena itu maka akan dibahas mengenai jenis-jenis bisnis online shop yang biasanya dilakukan oleh mahasiswa.
Bidang Makanan
Makanan merupakan bidang yang paling banyak digeluti oleh mahasiswa untuk memulai bisnis online shop. Untuk bidang makanan ada banyak cara dalam sistem penjulan. Mahasiswa biasanya menjual makanan ringan seperti snack, minuman kemasan dan lain sebagainya dengan cara ready stock. Artinya barang yang dijual memiliki daya simpan yang cukup lama.
Sedangkan untuk makanan yang berat seperti nasi biasanya mahasiswa mempromosikan dengan cara pre-order. Pre-order adalah melakukan pemesanan terlebih dahulu kemudian pesanan tersebut akan dibuat oleh owner dan segera dikirimkan kepada pembeli.
Biasanya bidang makanan ini banyak peminatnya. Apalagi jika produk yang ditawarkan tidak terlalu mahal. Yaitu pas dengan kantong mahasiswa. Maka mahasiswa akan memiliki persepsi bahwa produk yang dibeli sesuai dengan harganya (worth it).
Bidang Pakaian
Selanjutnya adalah bidang pakaian yang menjadi sebuah produk yang biasanya digeluti mahasiswa dalam melakukan bisnis online shop. Pakaian sangat dibutuhkan sehari-hari apalagi mahasiswa karena setiap hari tidak diharuskan memakai seragam.
Oleh karena itu, pakaian menjadi peluang seorang mahasiswa dalam berbisnis karena target membutuhkan pakaian untuk ke kampus agar tidak bosan dan bisa mengganti style setiap hari.
Mulai dari jilbab, kaos, kemeja, celana hingga kaos kaki pasti dibuthkan oleh setiap mahasiswa. Inilah yang menjadi peluang bagi seorang mahasiwa dalam membuat bisnis online shop yang sesuai dengan targetnya.
Promosi Online
Dengan kemajuan teknologi, mahasiswa memanfaatkan sosial media yang dimiliki untuk menjual produk yang dimilikinya. Promosi bisa dilakukan melalu Instagram, WhatsApp, line dan beragam sosial media yang dimiliki.
Tidak hanya itu, dengan memanfaatkan sosial media maka proses penjualan hingga pengiriman barang menjadi lebih mudah. Karena komunikasi antara penjual dan pembeli produk dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun.